RABU, 05 JANUARI 2011 | 08:01 WIB TEMPO Interaktif, Seorang mahasiswi tingkat satu di Inggris menjual keperawanannya lewat sebuah situs bernama The Student Rooms. Gadis 18 tahun itu mengaku membutuhkan uang untuk membiayai kuliah selama tiga tahun ke depan.
Gadis yang memposting penawaran itu tak menyebutkan nama. Dia hanya menulis: Saya mahasiswi tahun pertama di sebuah universitas ternama. Keluargaku tidak cukup uang untuk terus membiayai sekolah dan aku butuh uang untuk memiliki pilihan dalam hidup ini.
Gadis itu juga menambahkan, saya berumur 18 tahun, menarik, bertubuh langsing dan berambut pirang, dengan wajah yang cukup cantik, dia juga menampilkan ukuran bra-nya. Postingan ini langsung mendapat banyak komentar. Sejak dia menulis pada 26 Desember lalu, sudah ada 92 komentar.
Di antara mereka yang menanggapi, banyak yang menyarankan agar si gadis mengurungkan niatnya. Tapi ada juga yang mengatakan bila pun tidak ada jalan lain, dia harus mendapat uang minimal 2.000 pounds atau sekitar Rp27 juta.
Seorang dengan nama akun Ritchie888 berkata, "Bila kamu benar-benar melakukannya, jual juga jiwamu." Si gadis menanggapi, ini adalah sebuah komoditas. "Jadi lebih baik kencan satu malam dengan seseorang yang mabuk dan menarik keuntungan darinya.
Seorang mahasiswa yang menyebut dirinya, Three Mile Sprint berkata, "lakukanlah, itu adalah tubuhmu, bila kamu ingin mengambil keuntungan tanpa terikat hubungan emosional, ya silahkan saja."
Tapi ada juga yang jelas menentang keinginan si gadis. "Kamu harus menghormati dirimu sendiri, bila keluargamu miskin bukan berarti kamu harus menjual diri, ada banyak cara untuk mendapatkan uang," kata mahasiswa yang menamakan dirinya ChaoticSkills.
Situs The Student Room mengklaim sebagai situs forum mahasiswa terbesar yang bisa membantu para mahasiswa. Mereka memberikan tip, panduan belajar dan nasihat profesional.
Pada 2004, mahasiswi Universitas Bristol, Rosie Reid menjual keperawanannya lewat eBay. Dia melelang keperawanannya dan dibeli dengan harga 8.400 pounds atau sekitar Rp121 juta oleh seorang pria 44 tahun. Mereka kencan satu malam di sebuah hotel di London utara.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar